chat Room Aishiteru

Kamis, 10 Maret 2011

Macam-macam Browser

1. Internet explorer
 
Internet Explorer, disingkat IE atau MSIE, adalah sebuah penjelajah web dan perangkat lunak tak bebas yang gratis dari Microsoft. Ia tersedia untuk banyak versi Microsoft Windows, namun Microsoft telah berhenti mengeluarkan versi mutakhir untuk semua platform kecuali Windows XP. Untuk beberapa waktu lamanya, Microsoft juga mengeluarkan Internet Explorer untuk Mac (yang berdasarkan mesin pengarsir yang berbeda) dan versi-versi untuk penggunaan melalui X Window System pada Solaris dan HP-UX, tetapi kini mereka sudah tidak dikembangkan.



2. Opera browser

Opera adalah penjelajah web dan paket perangkat lunak Internet antar-platform. Opera terdiri dari kumpulan perangkat lunak untuk Internet seperti penjelajah web, serta perangkat lunak untuk membaca dan mengirim surat elektronik. Opera dibuat oleh Opera Software yang bermarkas di Oslo, Norwegia. Opera dapat dijalankan di berbagai sistem operasi, termasuk Microsoft Windows, Mac OS X, Solaris, FreeBSD dan Linux.

Pengembangan Opera dimulai pada tahun 1994. Kala itu Opera merupakan sebuah proyek penelitian di Telenor, perusahaan telekomunikasi terbesar di Norwegia. Hingga Juli 2006, Opera telah mencapai versi 9 yang bisa diunduh gratis. Opera mempunyai 1,41% persentase pengguna di pasar browser. Alasan penggunannya memilih Opera adalah karena Opera dianggap ringan dan cepat dibanding Internet Explorer.


3. Safari browser
 
Safari adalah sebuah penjelajah web buatan Apple Inc. yang awalnya ditujukan khusus bagi sistem operasi Mac OS. Safari dipasang bersama Mac OS X dan merupakan penjelajah web bawaan (default) di sistem operasi tersebut sejak Mac OS X v10.3. Sebelumnya dari tahun 1997 hingga 2003, Mac OS X menggunakan Internet Explorer for Mac sebagai penjelajah web bawaan. Pada 11 Juni 2007, versi pratayang untuk Windows baik yang cocok untuk Windows XP dan Windows Visa dari Safari diperkenalkan pada Muktamar Pengembang Sedunia Apple di San Francisco.


4. Netscape Navigator browser
 
Netscape Navigator merupakan browser web yang terkenal pada era 1990-an dan paling banyak digunakan sebelum kemunculan Internet Explorer dari Microsoft, yang dibuat oleh Netscape Corporation. Pada zamannya, Netscape banyak digunakan oleh pengguna karena memang lebih baik dibandingkan dengan beberapa web browser berbasis grafis yang lainnya saat itu. Netscape tersedia dalam platform Windows 16-bit (Win16), Windows 32-bit (Win32), UNIX, serta Macintosh. Netscape Navigator merupakan browser yang dibuat dari basis kode sumber Mosaic Web Browser dari National Center for Supercomputing Applications (NCSA), karena memang pembuat NCSA (Marc Andressen) adalah pendiri Netscape Corporation. Selain tersedia dalam bentuk Netscape Navigator, Netscape juga mengeluarkan paket suite Internet, yang disebut sebagai Netscape Communicator, yang menggabungkan Navigator, klien e-mail, editor halaman web, dan aplikasi lainnya.

Pada tahun 1999, Netscape Corporation diakusisi oleh America Online (AOL), dan proyek Gecko yang sedang dibuat oleh Netscape pun dibuat terbuka kode sumbernya (open source) setelah Netscape mendirikan proyek Mozilla.org. Jadi bisa diambil kesimpulan bahwa Netscape Navigator adalah browser web yang merupakan gagasan bagi browser Mozilla Firefox.



5. Mozilla Firefox
 
Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan. Versi 3.0 dirilis pada 17 Juni 2008.

Sebelum rilis versi 1.0-nya pada 9 November 2004, Firefox telah mendapatkan sambutan yang sangat bagus dari pihak media, termasuk dari Forbes dan Wall Street Journal. Dengan lebih dari 5 juta download dalam 12 hari pertama rilisnya dan 6 juta hingga 24 November 2004, Firefox 1.0 adalah salah satu perangkat lunak gratis, sumber-terbuka (open-source) yang paling banyak digunakan di antara pengguna rumahan.

Melalui Firefox, Yayasan Mozilla betujuan untuk mengembangkan sebuah browser web yang kecil, cepat, simpel, dan sangat bisa dikembangkan (terpisah dari Mozilla Suite yang lebih besar). Firefox telah menjadi fokus utama perkembangan Mozilla bersama dengan client e-mail Mozilla Thunderbird, dan telah menggantikan Mozilla Suite sebagai rilis browser resmi Yayasan Mozilla.

6. K-Meleon
k-meleon-logo K-Meleon adalah sebuah web browser yang sangat cepat, dapat disesuaikan, ringan berdasarkan mesin tata letak Gecko yang dikembangkan oleh Mozilla yang juga digunakan oleh Firefox. 
K-Meleon bebas untuk digunakan, perangkat lunak open source dirilis di bawah GNU General Public License dan dirancang secara khusus untuk sistem operasi Microsoft Windows (Win32).
7. Flock
Ternyata Firefox sudah punya adik. Namanya Flock. Flock menggunakan engine yg sama dengan Firefox, sehingga dari sisi tampilan sangatlah mirip. Bagi pengguna Firefox tidak akan kesulitan dalam menjinakkan web browser baru ini.



Flock adalah sosial browser yang dibuat oleh mozila. Flock memiliki berbagai macam kelabihan dari browser lain. Selain kecepatan membuka halaman yang sama dengan firefox, flock memiliki kelebihan lain yaitu:
  • Upload foto ke layanan situs sosial seperti Flickr, Facebook, Twitter, My Space menggunakan menu photo uploader.
  • Terintegerasi langsung dengan situs jaringan sosial
  • Update status Facebook langsung tanpa membuka website (tentunya harus sudah login), dan juga mengetahui update status teman melalui People Sidebar. Juga bisa terintegrasi dengan Flickr, Twitter, Youtube, MySapce dan Digg
  • Cek email melalui menu webmail
  • Posting artikel blog langsung tanpa masuk dashboard melalui menu Blog Editor. Terintegerasi dengan Blogger, Blogsome, LiveJournal, Typepad, wordpress, Xanga dan juga akun blog pribadi anda
  • People Sidebar, sidebar yang satu ini merupakan media yang memudahkan kita untuk mengakses empat web site keren, yaitu Facebook, Flickr, Twitter, dan YouTube.
  • Media Bar, Bar yang bakal muncul di atas halaman yang sedang kita navigasi ini bakal menunjukkan karya-karya keren dari user Flickr dengan aspek rasio 1:1. Walaupun agak menghalangi pandangan kita dalam bernavigasi, jika kita buka bar ini tentunya, foto-foto indah yang terpampang di sana akan membuat kita tersenyum dan melanjutkan browsing dengan menggeser-geser ke kanan foto-foto keren tersebut..
  • Accounts and Services Sidebar, sidebar ini bakal ngebantu kita buat login ke beberapa website pilihan Flock, sehingga mempermudah akses kita. Sayangnya, sebaiknya tidak digunakan di shared computer..
  • Web Clipboard, Drag and drop teks, link atau gambar ke sidebar ini, dan kau akan mendapatkannya menempel di Clipboard. Clipboard ini membantu kita mendapatkan hal-hal tersebut tanpa menyimpannya secara permanen sebagai file di harddisk.
  • Blog Editor dan Photo Uploader, kedua fitur ini sangat memudahkan kita untuk menulis blog dan mengupload foto secara langsung tanpa harus membuka web site yang dituju terlebih dahulu. Syaratnya, web site yang dituju ada dalam Accounts and Services Sidebar.
Dan masih banyak lagi fitur lain yang tentunya membuat Flock lain dari browser lain. Jadi bagi anda yang menggunakan Flock, anda bisa menggunakan fitur-fitur diatas. Bagi anda yang belum pernah menggunakannya, anda bisa mencobanya. Selain untuk sistem operasi windows, Flock juga tersedia untuk Linux. Jadi, bagi anda pengguna Linux masih tetap bisa menikmati fitur dari Flock.
Selain kelebihan-kelebihan yang ditawarkan, ternyata Flock juga punya sedikit kekurangan: Flock membutuhkan resources yang lebih besar! Di beberapa komputer, memulai Flock untuk pertama kalinya akan memakan waktu agak lama. Sesuatu yang harus dibayar untuk fitur-fitur yang begitu user-friendly. Skin Flock pun saat ini masih terbatas, tapi jangan khawatir, perkembangannya bakal sepesat Firefox koq!

8. Camino
 
camino

Ketika Mike Pinkerton, salah satu pentolan yang mengembangkan browser Camino hijrah ke Google, ada kekhawatiran Camino akan terabaikan. Namun seiring waktu, keraguan itu malah pupus dengan sendirinya.
Sebab, Camino yang merupakan browser buatan Mozilla yang dikhususkan untuk Mac itu resmi merilis Camino 2 versi Release Candidate (RC). Camino meskipun kurang menonjol ketimbang saudara tuanya Firefox, tetap diminati pengguna Mac yang menghargai kecepatan.
“Telah lama browser pilihan saya adalah Camino, karena relatif ringan dan sangat cepat dibandingkan dengan Firefox. Dan kompatibilitas dengan berbagai situs, tampaknya lebih baik daripada Apple Safari sendiri. Saya senang dengan kehadiran Camino 2 RC ini,” ungkap salah satu pengguna Camino.
Oleh pengembangnya Camino 2 ini menawarkan beberapa perbaikan dari Camino pertama, terutama dalam hal kecepatan dan cara melihat sebuah situs. Mozilla mencatat bahwa Release Candidate 1 ini bisa menjadi final atas Camino 2 secara keseluruhan.
Melihat hal tersebut, bukan tidak mungkin kalau Camino 2 akan mengalahkan Chrome untuk Mac, bahkan Safari sendiri yang merupakan browser asli besutan Apple.



9. KONQUEROR

Konqueror adalah open source pada Linux yang terdiri dari web browser, file manager, dan lain lain. Konqueror menyediakan file viewer yang bisa mengexplore file-file di komputer anda maupun secara remote ke komputer lain. Konqueror yang berupa web browser memenuhi HTML 4.01. Protokol yang didukung Konqueror :
  1. FTP and SFTP/SSH browser
  2. SAMBA (Microsoft file-sharing) browser
  3. HTTP browser
  4. IMAP mail client
  5. ISO (cd image) viewer
  6. VNC viewer
Konqueror yang mendukung Java applet, Javascript, CSS 1, CSS 2.1, dan juga Netscape plugin (misalnya Flash, RealVideo Plugin)
Kelebihan lain dari Konqueror adalah Integrasi dengan desktop KDE yang tinggi. Fasilitas I/O (KIO) yang sangat transparan.
Kekurangan dari Konqueror adalah
  • Untuk menginstall Konqueror ini anda harus install KDE terlebih dahulu. KDE adalah Desktop Enviroment di keluarga unix, jika anda pengguna windows telebih dahulu install KDE. Namun, Konqueror tetap terbatas pada Windows.
  • Tidak dapat me-render dengan baik semua halaman web, terutama spesifik pada web browser lain.
Tampilan Konqueror





10. Google Chrome








Google Chrome adalah sebuah penjelajah web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit. Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium.

Versi beta untuk Microsoft Windows diluncurkan pada 2 September 2008 dalam 43 bahasa. Versi Mac OS X dan Linux sedang dalam pengembangan dan dijadwalkan untuk dirilis tak lama lagi.




Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 komentar:

Posting Komentar